Pembukaan Kegiatan Program Kecakapan Kerja (PKK) LKP. Belva Tahun 2022

DINDIKBUD-25/05/2022 Pembukaan kegiatan PKK LKP. Belva ini dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 14 Mei 2022. Direktur LKP. Belva Ibu Sulikah menjelaskan bahwa tahun ini LKP. Belva memperoleh kepercayaan dan bekerjasama dengan Direktorat Kursus dan Pelatihan, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi untuk menjalankan amanah mendapat Bantuan Program Kecakapan Kerja menjahit tata busana.

Kegiatan di buka oleh Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan PNF Ibu Dra. Afida Aspar, MM. LKP Belva ini terdapat 8 Instruktur yang sudah kompeten. Selain ini kegiatan PKK-menjahit tata busana ini dihadiri 3 narasumber yaitu Ibu Panca Wahyuningsih, Bapak. Untung Widodo, SE, .MM dan BPK Fajar Arifin, SE, M.Si.

Dalam kegiatan pembukaan ini di hadiri 75% peserta didik dari total sebanyak 100 peserta didik hal ini dikarenakan masih dalam masa pandemi. Pelaksanaan PKK ini nantinya setiap hari Senin s.d Sabtu jika hari minggu menyesuaikan. Setiap kali pertemuan sebanyak 5 jam setiap harinya, dan dilaksanakan selama 40 hari sehingga diperoleh kurang lebih 200 Jam Pelajaran.

Ibu Sulikah menekankan bahwa Pelatihan ini gratis, seragam diberi, bahan praktek diberi sampai hasilnya juga bisa dipakai sendiri. Setelah selesai pelaksanaan pelatihan ini biasanya peserta didik melakukan Uji Kompetensi untuk ditentukan layak atau tidaknya peserta didik tersebut untuk ditempatkan di Perusahaan maupun di pabrik.

Gallery Kegiatan

Semoga bermanfaat Terimakasih

Share via
Copy link
Powered by Social Snap