DESK KARTU PERSEDIAAN BELANJA BARANG DAN JASA HASIL DANA BOS TRIWULAN 2 TAHUN 2019

Pemeriksaan/Desk Kartu Persediaan (KP) atas Belanja Barang dan Jasa (BBJ) yang diperoleh dari Dana BOS Triwulan 2 Tahun 2019 dilaksanakan mulai tanggal 12 Agustus 2019 terhadap 483 Sekolah Dasar Negeri dan 5 SMP Negeri belum KPA yaitu SMPN 3 Wedung, SMPN 3 Satap Wedung, SMPN 3 Satap Gajah, SMPN 3 Satap Mijen, SMPN 3 Satap Sayung. 

Sebelumnya, laporan Realisasi Belanja Barang dan Jasa hasil Dana BOS telah diperiksa oleh Tim Pelaksana BOS Kabupaten Demak bersamaan dengan pemeriksaan/desk Laporan Penggunaan Dana BOS Triwulan 2 Tahun 2019.

Dalam pemeriksaan KP ini menyandingkan laporan Realisasi Belanja Barang dan Jasa menurut jenis barang yang dibeli yang menimbulkan persediaan barang di setiap akhir triwulan dengan kartu persediaan (KP) yang dicatat oleh tiap-tiap sekolah.

Ketelitian petugas pencatat KP di sekolah dan Tim pemeriksa merupakan kunci keberhasilan pemeriksaan. Hal ini disebabkan oleh banyaknya jenis barang yang menimbulkan persediaan, selain juga disebabkan banyaknya sekolah yang harus diperiksa.  Sedikitnya dibutuhkan waktu 14 hari kerja untuk menyelesaikan pemeriksaan. Belum lagi jika masih ada sekolah yang perlu revisi laporan.

Menurut pengamatan dalam 2 hari berjalan, baru sekitar 30 % sekolah yang menyelesaikan Laporan Kartu Persediaan dengan baik. Selebihnya masih harus melakukan perbaikan akibat terdapatnya selisih antara Laporan Realisasi Belanja Barang dan Jasa dengan Kartu Persediaan Sekolah.

Perbaikan laporan dikerjakan langsung di Aula Ki Hajar Dewantara Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Demak jika yang direvisi tidak banyak.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Share via
Copy link
Powered by Social Snap