Sosialisasi Perencanaan dan Penganggaran dengan SIP BOS DINDIKBUD KAB. DEMAK

DINDIKBUD-12/11/2020 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (DINDIKBUD) Kabupaten Demak, melaksanakan sosialisasi SIP-BOS (Sistem Informasi Pengelolaan Bantuan Operasional Sekolah). Kegiatan dilaksanakan dengan 2 sistem pelaksanaan secara langsung yang dilaksakan di Aula Budi Utomo Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Demak dan Secara Daring melalui Zoom Meeting, yang dihadiri oleh Bendahara Dana BOS SMP Negeri Se-Kabupaten Demak, Petugas BOS Korwil Kecamatan dan Perwakilan dari SD Negeri, yang hadir secara langsung dan dikuti secara Daring oleh Instansi terkait antara lain BPKAD, BAPPEDA Litbang, Inspektorat, dan SD) Negeri/Swasta serta sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri/Swasta sebagai penerima dana BOS Tahun Anggaran 2020.

Kegiatan di buka secara langsung oleh Plt. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Demak Drs. Eko Pringgolaksito, M.Si, dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan pentingnya perencanaan, penyusunan, pengelolaan dan pelaporan dana bos. Dengan system SIP-BOS ini diharapkan mempermudah dan memperlancar Penggunaan dana BOS sesuai dengan peraturan dan Juknis BOS.

Ka. Sub. Bag. Program Dwi Isnaini Saparyati, ST. MT selaku pelaksana Tingkat Kabupaten menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelaporan dan pertanggungjawaban dana BOS yang berbasis Aplikasi SIP-BOS. “Dengan adanya mekanisme pembayaran dengan menggunakan aplikasi non tunai memudahkan proses transaksi yang dapat langsung dilakukan pedebetan oleh sekolah masing-masing,” jelasnya. Kedepannya, Ia berharap, dengan sistem pembayaran non tunai ini bisa meningkatkan sistem pelaporan yang transparan dan akuntable dalam pengelolaan dana BOS.

Adapun Narasumber secara langsung melalui Zoom Meeting Andri Satriajati, ST.M dan Zaenal Ahmad .AP. M.AP Kemendagri yang menjelaskan tentang Kebijakan dari Kementrian dalam Negeri terkait penggunaan Aplikasi SIP-BOS.

Dalam Kesempatan tersebut yang datang secara langsung hadir di Kabupaten Demak sebagai tim Pengembang SIP-BOS Insan Maulana Rhosyal menjelaskan secara teknis mulai penggunaan aplikasi SIP-BOS, dari mulai Struktur Program – Alur – Input data – Pelaporan. Berikut Simpulan dari Narasumber Andri Satriajati, ST.M.

Sekilas Tentang Aplikasi

SIP-BOS merupakan sistem informasi yang didedikasikan untuk membantu sekolah dalam pembuatan pengajuan RKAS (Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah), dan penyusunan realisasi pelaporan penggunaan dana BOS setiap triwulannya sehingga memudahkan BPKAD dalam mengontrol sekolah yang telah mendapatkan penyaluran dana BOS, dalam rangka tertib administrasi pengelolaan aset daerah, khususnya berhubungan denga pengadaan barang daerah yang melalui dana Biaya Operasional Sekolah (BOS).

Landasan Konstitusional

  1. Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 910/106/SJ Tgl. 11 Januari 2017 tentang Petunjuk Teknis Penganggaran, Pelaksanaan dan Penatausahaan Serta Pertanggungjawaban Dana Bantuan Operasional Sekolah Satuan Pendidikan Negeri yang diselenggarakan oleh Kabupaten/Kota pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
  2. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 26 Tahun 2017 tentang Petunjuk Teknis Penggunaan dan Pertanggungjawaban Dana BOS
  3. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara
  4. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional 5 Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan

Fitur SIP-BOS

  1. Modul Penganggaran
  2. Modul Penatausahaan
  3. Modul Pelaporan
  4. Fitur lain yang mendukung

– Backup dan Restore Database

– Convert report to XLS, PDF

– Export Import Data

Manfaat SIP-BOS

  1. Mampu melakukan pendataan penggunaan dana BOS
  2. Dapat meminimalisir kesalahan dalam pembuatan laporan yang berhubungan dengan dana BOS,
  3. Menjaga akurasi, kelengkapan data dan laporan keuangan menjadi tepat waktu
  4. Meningkatkan kecepatan penyediaan laporan penggunaan dana BOS sehingga tidak membutuhkan waktu lama
  5. Mampu menyediakan informasi yang valid tentang laporan keuangan penggunaan Dana BOS bagi Tim Manajemen Bos sebagai evaluasi dalam mentukan kebijakan dan penyusun anggaran Dana BOS yang lebih representatif di tahun mendatang

Keunggulan SIP-BOS

Online

Bisa diakses kapan dan dimana saja. 
Berbasis web dengan memperhatikan teknologi terbaru untuk menjamin kehandalan aplikasi

Multi User

Keunggulan multi user adalah mendorong meningkatkan produktivitas SDM dan efektivitas Organisasi

Realtime

Informasi yang disajikan adalah informasi terkini sesuai dengan data yang diinput. Penting bagi pengambilan keputusan yang cepat.

Menarik & User Friendly

Menu & fitur mudah dioperasikan serta dilengkapi rekapitulasi dan grafik yang menarik & mudah dibaca.

Terintegrasi 

Dengan menggunakan Aplikasi SIP-BOS jika sekolah melakukan transaksi Belanja Modal akan langsung terintegrasi pada aset masing-masing sekolah.

Maksud dan Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk sosialisasi dan melatih bendahara bos dalam penyusunan Pelaporan BOS Tahun Anggaran 2020 dan Penyusunan, penganggaran BOS Tahun Anggaran 2021 yang lebih baik.

Semoga bermanfaat – Terimakasih

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Share via
Copy link
Powered by Social Snap