Cara Reset Pengguna Aplikasi Dapodik PAUD Tahun 2019

DINDIKBUD-01/08/2019 Salam semangat buat seluruh Bunda PAUD dan rekan Operator Sekolah. Hari ini alhamdulillah sebagian dari rekan Operator Sekolah maupun Bunda-bunda PAUD telah memulai melakukan Uninstall, Install dan Registrasi Dapodik PAUD Offline Semester Ganjil 2019/2020 v. 3.5.0

Namun pada saat melakukan Registrasi Dapodik PAUD Offline, admin mengalami sedikit permasalahan yaitu Error : Mengirimkan data registrasi gagal (Gagal registrasi : Lembaga ini sudah melakukan registrasi di tempat lain, atau silahkan reset pengguna dengan menghubungi dinas setempat 2) di 10%.

Gambar 1 : gagal registrasi dapodik

Cara Reset Pengguna Dapodik PAUD Offline Sendiri Tanpa Menghubungi Dinas :

  1. Silahkan akses halaman Manajemen PAUD. Berikut ini linknya:

https://manajemen.paud-dikmas.kemdikbud.go.id/

Silahkan Login, isikan username dan password sesuai Login Dapodik PAUD semester genap 2018/2019. Setelah berhasil login, maka kita akan masuk di halaman utama Manajemen seperti gambar berikut ini :

Gambar 2 : berhasil login di management

Tahapan selanjutnya, yang harus kita lakukan adalah pada Tombol “Operator:….” terdapat icon atau tombol Silang. Jika kita klik tombol tersebut maka akan muncul pemberitahuan “Reset/Hapus Pengguna”. Dan tombol Silang di samping tombol operator ini lah yang harus kita klik.

Silahkan klik tombol X Reset/Hapus Pengguna.

  1. Setelah tombol tersebut di klik, maka kita akan masuk di halaman Reset Pengguna.

Disini kita bisa melihat data-data Operator Sekolah kita untuk melakukan login di Manajemen PAUD.

Gambar 3 : Tampil Daftar Operator DAPODIK PAUD

Selanjutnya, silahkan klik tombol Hapus.

  1. Kemudian masuk di halaman Manajemen Pengguna.

Di halaman ini terdapat Kode Registrasi Dapodik PAUD sekolah kita masing-masing beserta NPSN.  Selanjutnya, terdapat halaman form untuk kita para operator mengisi form tersebut.

Gambar 4 : form isian Form Operator

Silahkan isi Form Pengguna anda.

Gambar 5 : form isian operator sudah terisi

Jika sudah, silahkan klik tombol Simpan.

  1. Pengguna berhasil dibuat, kemudian silahkan klik tombol Login seperti yang telah admin lingkar pada gambar dibawah ini.

Gambar 6 : menu login setelah verifikasi data operator

  1. Kemudian, masuk di halaman Manajemen Dapodik PAUD dan DIKMAS.

Silahkan login sesuai dengan data E-mail dan Password yang telah kita daftarkan pada saat Registrasi Pengguna tadi.

Untuk Username diisi dengan e-mail pada saat kita registrasi tadi ;

Gambar 7 : menu login Manajemen Dapodik PAUD dan Dikmas

Untuk Password diisi dengan password pada saat kita registrasi tadi.

Jika sudah, silahkan klik pada tombol Login.

Alhamdulillah, kita telah berhasil melakukan Reset Pengguna dengan sendiri tanpa menghubungi dinas setempat.

Gambar 8 : Beranda Manajemen Dapodik PAUD dan Dikmas

Tahapan selanjutnya, yang harus kita lakukan adalah Kembali melakukan Registrasi Dapodik PAUD Offline Semester Genap 2019/2020 V.3.5.0.

"Baca : Cara Registrasi DAPODIK PAUD Offline Versi 3.5.0"
"Baca : Cara Install Aplikasi Dapodik PAUD Offline v.3.5.0 Semester Ganjil 2019/2020"

SALAM SATU DATA

Tim DAPODIK PAUD dan DIKMAS
Kabupaten Demak

Semoga bermanfaat Terimakasih

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Share via
Copy link
Powered by Social Snap